Setelah sebelumnya berbagi resep membuat sambal belut sekarang kami akan memberikan Resep Masakan yang pastinya enak, yaitu Resep Membuat Nasi Goreng Sederhana. Selain rasanya yang enak dan pastinya bisa menambah kenikmatan dari resep ini karena Nasi Goreng adalah makanan asli indonesia. Sekarang mari kita praktekan bagaimana cara membuatnya.
BAHAN-BAHAN :
- 1 porsi nasi putih
- 1 butir telur ayam
- 5 buahcabe rawit
- 2 siung bawang merah, iris tipis-tipis
- 1 siung bawang putih, iris tipis-tipis
- 1/2 sendok teh merica
- Kecap manis secukupnya
- Garam secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
CARA MEMBUAT :
- Panaskan wajan dengan api sedang, setelah itu masukkan minyak goreng secukupnya, kemudian tumis bawang merah dan bawang putih, aduk-aduk lalu masukkan cabe rawit.
- Setelah itu masukkan telur ayam lalu oseng-oseng hingga matang.
- Kemudian masukkan nasi, aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata dengan bumbu dan telur.
- Terakhir tambahkan merica, garam dan kecap manis secukupnya atau sesuai selera.
- Angkat dan nasi goreng sederhana siap untuk dihidangkan dalam keadaan hangat.
Resep Lezat Lainnya
- Resep Cah Sapi Lada Hitam dan Cara Membuatnya
- Resep Ayam Cabai Ijo
- Resep dan Cara Membuat Ayam Rica-Rica Khas Manado
- Resep Membuat Semur Jengkol Geprek
- Resep Nasi Liwet Sunda
- Resep Membuat Soto Kudus Asli
- Resep Udang Goreng Ginseng Garing Renyah
- Cara Membuat Omelet Udang Saus Tomat
- Resep Membuat Udang Goreng Saus Mentega
- Cara Membuat Jamur Crispy Renyah dan Kriuk