BAHAN-BAHAN :
- 500 gram udang, dikupas, disisakan ekornya.
BAHAN UNTUK MERENDAM (ADUK RATA) :
- 2 siung bawang putih, cincang halus.
- 1/4 sendok teh merica bubuk.
- 1/2 sendok teh garam.
- 100 ml air.
BAHAN UNTUK PENCELUP :
- 100 gram tepung terigu berprotein sedang
- 25 gram tepung maizena
- 1 butir telur
- 200 ml air
- 3 siung bawang putih, dihaluskan.
- 1 sdt garam.
- 1/4 sdt merica bubuk.
BAHAN PELAPIS (ADUK RATA) :
- 250 gram kelapa parut panjang
- 1 sdt garam
CARA MEMBUAT :
- Lumuri udang dengan bahan perendam. Diamkan selama 10 menit.
- Aduk rata bahan pencelup.
- Ambil satu ekor udang. Celupkan ke adonan pncelup.
- Gulingkan di campuran kelapa parut. Lakukan pelapisan sekali lagi.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai berwarna kecoklatan.
- Sajikan udang selimut kelapa selagi hangat